Saturday, July 23, 2016

Bikin Penasaran, Inikah Alasan Manusia Mulai Pakai Baju

IBOQQNEWS.com – Tahukah kamu? Jauh sebelum adanya peradaban yang begini modern dan istilah pornografi. Manusia zaman dulu dikenal hidup tanpa mengenakan busana bahkan seutas benang sekali pun. Nah, lalu sejak kapan para manusia itu mulai mengenakan busana dan apa alasannya?


Yap, kamu sendiri pasti penasaran banget dengan fakta yang satu ini. Sebab, di zaman dulu manusia yang dikenal hanya hidup sendiri-sendiri hingga berkelompok di dalam gua. Mereka pun hanya pergi keluar untuk berburu makanan dan kembali ke dalam gua sebelum gelap.


Makanya, pada saat itu yang mereka perlukan hanyalah senjata dan alat berburu yang tajam saja. Hingga akhirnya, pelan-pelan iklim pun mulai berubah. Manusia gua mulai menutupi bagian intim mereka dengan penutup sederhana yang terbuat dari kulit hewan. Setelah itu mereka pun memutuskan untuk bermigrasi dan keluar dari Benua Afrika, seperti dilansir melalui Dailymail.co.uk.


Seperti inilah gambaran manusia zaman dulu yang menggunakan kulit hewan sebagai selimut tubuh saja ©Pinterest.com http://iboqq.com


Di mana, mereka pun akhirnya menemui daratan yang suhunya jauh berbeda dari tempat asal mereka sebelumnya. Sehingga, situasi ini membuat manusia itu mulai berpikir menggunakan lembaran kulit hewan berukuran besar untuk menyelimuti tubuh mereka. Hingga akhirnya, mereka pun menemukan cara untuk memakai lembaran kulit hewan tersebut menjadi pakaian utuh untuk sehari-hari.


Seperti inikah perkembangan dan gambaran gaya berpakaian manusia zaman dulu http://iboqq.com


Menurut seorang ahli di bidang Mammalogist dari Universitas Florida kesimpulan itu bisa dibuktikan atas dasar penemuan DNA kutu yang diduga pernah hidup di pakaian yang terbuat lembaran kulit hewan sebuah situs arkeologi berusia sekitar 170 ribu tahun yang lalu.


Sejak itulah diketahui manusia terus mengembangkan segala sesuatunya untuk memproduksi kain dari benang yang terbuat dari serat alami. Seperti linen dari tumbuhan rami atau sutra dari kepompong. Wah, tak disangka kan kalau manusia zaman dulu pernah bisa bertahan hidup tanpa pakaian atau baju seperti sekarang.




Bikin Penasaran, Inikah Alasan Manusia Mulai Pakai Baju

0 comments:

Post a Comment